Saran Buku-Buku tentang Islam
Pertanyaan:
Mohon sebutkan beberapa buku terbaik di bidang Tafsir, Sirah, Sejarah Nabi-Nabi, Sahabat, dan ulama salaf.
Jawaban oleh tim Fatwa Center Asy-Syabakah Al-Islamiyah, diketuai oleh Syekh Abdullah Faqih Asy-Syinqitti
Segala puji hanya bagi Allah, Rabb semesta alam. Saya bersaksi bahwa tiada Ilah yang hak untuk diibadahi kecuali Allah dan bahwa Muhammad adalah hamba dan utusanNya.
Para ulama menaruh perhatian yang sangat besar dalam penulisan buku-buku di bidang tafsir al-Quran dan biografi Nabi صلى الله عليه وسلم.
Buku-buku yang paling penting di bidang tafsir al-Quran antara lain:
– Tafsir al-Quranul Karim oleh Ibnu Jarir At-Tabari yang berjudul Jamiul Bayaan
– Tafsir al-Quranul Karim oleh Imam al-Qurtubi yang berjudul Al-Jami’ Li Ahkam Al-Quran
– Tafsir Al-Quranul Karim oleh Ibnu Katsir yang berjudul Tafsir Al-Quranul Adzhim
Buku-buku di atas meriwayatkan perkataan-perkataan para sahabat Nabi Radhiyallahuanhum dan para pengikutnya tentang tafsir Al-Quran.
Buku-Buku tentang Sejarah Nabi صلى الله عليه وسلم antara lain:
– Sirah Nabawiyah oleh Ibnu Hisyam
– Al-Rawdul Unuf oleh Ibnu Suhaili
Buku-buku lain yang semoga bisa memuaskan penanya antara lain:
– Al-Issaba fii Tamyiz Al-Sahaba oleh Ibnu Hajar
– Siyar A’lam Al-Nubala oleh Adz-Dzahabi
Wallahualam bish shawwab.
Fatwa No: 87237
Tanggal: 22 Muharram 1425 (13 Maret 2004)
Sumber: Asy-Syabakah Al-Islamiyah
Penerjemah: Irfan Nugroho (Staf Pengajar di Pondok Pesantren Tahfizhul Quran At-Taqwa Sukoharjo )
Itu bahasa Arab ya, Pak, bukunya?
Setahu saya yang sudah diterjemahkan antara lain:- Tafsir Ibnu Katsir- Tafsir At-Tabari- Siyar Alamin Nubala (ringkasan)- Sirah Nabawiyah Ibnu Hisyam